DILEMA PENYULUHAN PEMBANGUNAN DI NEGARA BERKEMBANG



Penyuluhan memiliki banyak tugas yang sulit dalam pembangunan sebuah negara. Namun keadaan penyuluhan saat ini dapat digambarkan dalam beberapa masalah sebagai berikut :
a.       Karena kekurangan program penelitian nasional, sehingga jarang dilakukan penelitian tentang penyuluhan.
b.      Setiap penyuluh diharapkan melayanisejumlah besar petani, terutama dalam kasus petani dengan kondisi sumberdaya yang rendah .
c.       Banyak petani yang sulit dijangkau karenaalat transportasi dan komunikasi jaringan yang terbatas.
d.      Sebagian besar waktu pekerja dihabiskan untuk pekerjaan administrasi atau daripada program berorientasi produksi.
e.       penyuluh yang dibayar dengan gaji kecildan karena itu sering menyebabkan mereka bekerja hanya separuh waktu sebagai penyuluh.
f.       Dana tidak tersedia untuk penyuluhan terbatas seperti untuk persediaan untuk demplot, dan pengeluaran lain yang diperlukan sulit dipenuhi.
g.      Para petani sasaran penyuluhan banyak yangbuta huruf atau berpendidikan rendah, sehingga mengurangi efektivitas dari penyuluhan menggunakan media tulis/cetak.
h.       Sebagian penyuluh adalah laki-laki dan cenderung tidak efektif dalam mencapai petani perempuan.
i.        Tidak mudah mengkoordinasikan tugas antara penyuluh pemerintah dengan penyuluh swasta.


Berikut ini ada beberapa saran untuk meningkatkan efektivitas penyuluhan :
a.    Perlunya menghapuskan tanggung jawab non produktif bagi penyuluh.
b.    Penguatan melalui pelatihan, memberikan cadangan teknis dan pemberian tunjangan mobilitas penyuluh.
c.    Fokus penelitian dan penyuluhan lebih tajam pada teknologi yang ditingkatkan untuk tanaman dan hewan.
d.   Meningkatkan interaksi antara penyuluh dan peneliti, termasuk partisipasi bersama dalam kegiatan penelitian pertanian dan demonstrasi dan umpan balik untuk penelitian.
e.    Mendukung program pelatihan petani dan program pertanian kejuruan.
f.     Mempererat koordinasi penyuluhan sektor publik dengan pendekatan media massa dan kegiatan sektor swasta.
g.    Meningkatkan perhatian terhadap kebutuhan petani sumber daya yang rendah dan perempuan dengan meningkatkan jumlah penyuluh perempuan dan mengembangkan teknik yang tepat untuk mencapai petani.
h.    Pengembangan perencanaan yang lebih ketat dan pengaturan objektifdan metode penyuluhan.

Posting Komentar

0 Komentar