Cyber extension tidak hanya sebagai nama sebuah website, tapi lebih dimaknai sebagai suatu program terobosan dalam penyediaan informasi pertanian melalui media online.
Mulai tahun 2009, Kementerian Pertanian melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian telah memfasilitasi media online yang dinamakan cyber extension. Layanan informasi tersebut awalnya beralamat di www.cyberextension.web.id yang kemudian berubah menjadi http://cybex.deptan.go.id. Perubahan tersebut dimaksudkan agar layanan informasi mudah diingat dan memberi ruang gerak yang lebih leluasa terhadap program cyber extension yang digagas oleh Kementerian Pertanian. Cyber Extension tidak lagi hanya sebagai nama sebuah website, tapi lebih dimaknai sebagai suatu program terobosan dalam penyediaan informasi pertanian melalui media online.
TANTANGAN CYBER EXTENSION
TANTANGAN CYBER EXTENSION
PELUANG DAN MANFAAT CYBER EXTENSION BAGI PETANI
Cyber extension memberi peluang yang lebih besar bagi petani untuk pengembangan sistem jaringan komunikasi dan berbagi pengetahuan tanpa batas sesuai dengan minat dan kebutuhannya. Sebuah sistem cyber extension memberikan dukungan pada keseluruhan pengembangan pertanian termasuk produksi, manajemen, pemasaran, dan kegiatan pembangunan pedesaan.
Model komunikasi cyber extension dapat dipergunakan untuk mengumpulkan atau memusatkan informasi yang diterima oleh petani dari berbagai sumber yang berbeda maupun yang sama, dan dapat disederhanakan dalam bahasa lokal disertai dengan teks dan ilustrasi audio visual dapat disajikan atau diperlihatkan kepada seluruh masyarakat desa khususnya petani, berupa papan pengumuman (bulletin board) pada kios atau pusat informasi pertanian.
Keuntungan yang potensial dari komunikasi cyber extension adalah ketersediaan yang secara terus menerus, kekayaan informasi (informasi nyaris tanpa batas), jagkauan wilayah internasional secara instan, pendekatan yang berorientasi kepada penerima, bersifat pribadi, dan menghemat biaya, waktu dan tenaga.
Selain bermanfaat, cyber extension masih banyak peluang lain yaitu kepesatan perkembangan teknologi tetekomunikasi dan komputer akan mendorong munculnya fenomena e-learning (pembelajaran berbasis internet).
Dengan perubahan budaya petani sulit dikumpulkan, maka penyuluhan dapat dilakukan melalui cyber extension. Untuk saat ini sudah banyak penyuluh yang menguasai internet dan mulai mencoba melakukan penyuluhan melalui media online, disamping itu banyaknya penyuluh berpengalaman dengan kemampuan teknis yang mumpuni, kalau mereka dilatih untuk menggunakan internet maka akan dapat disuluhkan melalui internet mengingat semakin tersedianya infrastruktur internet seperti internet service provider operator seluler dll yang menyediakan layanan internet dengan jangkauan yang luas.
Saat ini telah banyak fasilitas yang tersedia seperti situs yang cukup popoler seperti situs jejaring sosial (facebook, twitter) yang dapat digunakan untuk penyuluhan, penyedia web, domain, dan hosting gratis yang dapat digunakan penyuluh untuk menyebarkan informasi.
Sampai saat ini telah ada kebijakan pemerintah untuk mendukung penyampaian informasi media internet seperti :
a) Inpres Nomor 3 tahun 2003 Tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan E-Goverment
b) Kebijakan Kementerian Komunikasi dan Informasi yang telah menargetkan pada tahun 2024, 100% desa akan mendapatkan akses telekomunikasi dan 80% nya akan terlayani akses internet
c) Adanya dukungan peralatan cyber extension dan pelatihan multi media yang dilaksanakan oleh kementerian pertanian.
Ada keuntungan lain yang dapat dinikmati para pengguna cyber extension antara lain :
a) Banyaknya teknologi spesifik lokalita yang sudah teruji dan dapat disebarluaskan kepada petani di berbagai daerah dengan mudah.
b) Banyaknya postingan yang dapat dibaca oleh pengguna yang tak terbatas dan dengan cepat dapat memberikan respon terhadap materi yang disebarkan.
c) Dapat digunakan untuk promosi produk
d) Penyampaian informasi lebih cepat, hemat, dan komunikatif.
e) Dapat memperluas hubungan baik dengan sesama penyuluh maupun dengan petani di daerah lain tidak terbatas jarak.
HAMBATAN CYBER EXTENSION
HAMBATAN CYBER EXTENSION
0 Komentar